Sabtu, 05 Maret 2011

Munich dan Paris Bikin Joint Venture

BMWPeugeot 460x304 Munich dan Paris Bikin Joint Venture
MUNICH (DP) — Kerjasama BMW dan PSA Peugeot Citroen memasuki fase baru setelah pada Oktober 2010 keduanya sepakat untuk meneliti, mengembangkan dan memproduksi komponen hybrid secara bersama-sama.
Mereka membuat perusahaan patungan 50:50 dengan nama BMW Peugeot Citroën Electrification, yang akan memproduksi kemasan baterei, E-mesin, generator, tenaga elektronik, pengisi daya dan perangkat lunak untuk sistem hybrid.
“Kerjasama ini memungkinkan kami untuk mencapai skala ekonomi yang signifikan di bidang listrik. Ini juga merupakan langkah penting di jalan menuju mobilitas yang berkelanjutan,” kata Norbert Reithofer, BMW Chairman Board.
BMW dan PSA Peugeot Citroen dalam empat tahun ke depan membangun 1,8 juta mesin, yang digunakan di  MINI, Peugeot dan  Citroen. Perjanjian kerjasama baru antara mereka diharapkan mulai berlaku pada kuartal kedua 2011. Komponen-komponen hybrid mereka mulai masuk pasar pada 2014.
“Dengan joint venture ini, kami akan mengembangkan dan memperluas keahlian kami dan menjadi pemimpin di  Eropa dalam bidang inovasi mobil hybrid,” urai Philippe Varin, PSA Chairman Board.
BMW dan PSA Peugeot Citroen telah menjual lebih dari 1,8 juta mesin hasil kolaborasi sejak 2006 hingga 2010. Pada Februari 2010, mereka mengembangkan mesin baru 4-silinder yang memenuhi syarat emisi Euro 6. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar